Text
Dinamika Perkembangan Pendidikan Islami di Indonesia
Buku ini dikembangkan dengan kandungan isi yang singkat, padat dan jelas, sehingga kehadiran buku ini diharapkan dapat memberikan gambaran tentang dinamika perkembangan pendidikan Islam di Indonesia. Buku ini hendak menekankan pada pembahasan tentang dinamika perkembangan pendidikan Islam di Indonesia terkait perkembangan pemikiran pendidikan Islami pada masa orde baru dan era reformasi. Kajian pemikiran pendidikan Islam berbasis pendidikan Humanis, demokratis, multikultural, pendidikan dan radikalisme agama serta peran pendidikan keagamaan dalam pembentukan pribadi toleran.
Buku ini terdiri 5 bagian. Bagian pertama berkaitan dengan pendahuluan yang memetakan dinamika perkembangan pendidikan di Indonesia. Bagian kedua, berkaitan dengan perkembangan pendidikan Islam di Indonesia pada masa orde baru dan era reformasi. Bagian ketiga, mengkaji pemikiran pembaharuan pendidikan Islam berbasis Humanis demokratis dan multikultural di Indonesia. Bagian keempat mengkaji tentang pendidikan dan radikalisme agama, pendidikan keagamaan dalam pembentukan pribadi toleran. Bagian kelima, adalah penutup terdiri dari kesimpulan dan penutup.
Bagi pemerhati dan praktisi pendidikan, buku ini sangat penting untuk dibaca.
Tidak tersedia versi lain