Text
ISLAM AGAMA KEMANUSIAAN
Usaha memperkenalkan budaya Islam (Islam dan bu-
daya) yang khas Indonesia kepada masyarakat umum,
termasuk masyarakat luar negeri, yang sebagian be-
sarnya melalui pariwisata, selain diharapkan mempu-
nyai dampak peningkatan kesadaran kultural Islam, juga diharap-
kan menumbuhkan pengakuan dan penerimaan umum pada taraf
internasional, khususnya taraf dunia Islam sendiri. Yaitu bahwa
suatu bentuk budaya Islam seperti di negeri kita ini adalah sepenuh-
nya absah, dan tidak dapat dipandang sebagai "kurang Islami"
dibanding dengan bentuk budaya Islam di tempat-tempat lain.
Namun sayangnya, di kalangan kaum Muslim sendiri pun
pandangan mengenai masalah agama dan budaya itu kebanyakan
belum jelas benar. Ketidakjelasan itu dengan sendirinya berpe-
ngaruh langsung kepada bagaimana penilaian tentang absah atau
tidaknya suatu ekspresi kultural yang khas Indonesia, bahkan
mungkin khas daerah tertentu Indonesia. Seperti telah menjadi
kesadaran kebanyakan orang Muslim, antara agama dan budaya
tidaklah dapat dipisahkan. Tetapi juga sebagaimana telah diinsafi
oleh banyak ahli, agama dan budaya itu, meskipun tidak dapat
dipisahkan namun dapat dibedakan, dan tidak lah dibenarkan
mencampur-aduk antara keduanya.
Sekitar masalah agama dan budaya itulah yang banyak diba-
has secara mendalam dalam buku ini. Sehingga membaca buku ini,
tidak saja kita akan dapat membedakan mana yang agama dan yang
budaya, melainkan juga bisa meningkatkan kritisisme kita, teruta-
ma, terhadap praktek politik yang cenderung korup dan merugi-
kan rakyat banyak.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain