Text
Studi Al-Qur'an
Merujuk pada PP 55 tahun 2007 dan Kepmendiknas
No 16 tahun 2007, Kepmendiknas No. 232/U/2000
tentang Penyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi
dan Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa; Kepmendiknas No.
045/U/2002 tentang Kurikulum Inti Pendidikan Tinggi; dan
KMA No. 353 Tahun 2004 tentang Pedoman Penyusunan
Kurikulum Pendidikan Tinggi.
Buku perkuliahan yang berjudul Studi Al-Quran ini
merupakan buku yang disusun oleh para dosen pengampu
mata kuliah program S-1 program studi Ilmu al-Quran dan
Tafsir, Fakultas Ushuluddin sebagai panduan pelaksanaan
perkuliahan selama satu semester.
Dengan terbitnya buku ini diharapkan perkuliahan dapat
berjalan secara aktif, efektif, kontekstual dan menyenangkan,
sehingga dapat meningkatkan kualitas lulusan Perguruan
Tinggi Agama Islam Swasta (PTAIS).
Tidak tersedia versi lain